Inflasi Pertama Kabupaten Bandung di tahun 2025 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bandung

Selamat Datang di Website Resmi BPS Kabupaten Bandung

Gemilang

Bergerak Mewujudkan Insan Statistik Cemerlang

Inflasi Pertama Kabupaten Bandung di tahun 2025

Inflasi Pertama Kabupaten Bandung di tahun 2025

10 April 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Hai #SahabatData,
Pada bulan Maret 2025, Kabupaten Bandung mengalami inflasi untuk pertama kalinya setelah dua bulan sebelumnya secara berturut-turut mengalami deflasi imbas dari kebijakan diskon tarif listrik dari pemerintah. Tingkat inflasi Kabupaten Bandung secara bulanan sebesar 1,70 persen, sedangkan secara tahun kalender inflasi sebesar 0,16 persen dan secara tahunan mengalami inflasi sebesar 0,85 persen. 
Penyumbang utama inflasi yaitu tarif listrik dengan andil sebesar 1,18 persen. Pada bulan Maret ini, tarif listrik kembali ke harga normal sehingga mengalami inflasi sebesar 54,09 persen. Selain itu, inflasi disebabkan oleh kenaikan harga-harga bahan makanan yang bertepatan dengan momen bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri. 
——— Find Us On ———
Website : bandungkab.bps.go.id
Instagram : bpskabbandung
Youtube : BPS Kabupaten Bandung 3204
Facebook : BPS Kabupaten Bandung

#cintadata
#BPSKaBan
#BPSKabanGemilang
#Gemilang
#jadikanprestasimenjaditradisi
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten BandungJl. Raya Soreang KM 17 (Komplek Pemkab Bandung) Bandung

Jawa Barat; E-mail: bps3204@bps.go.id; Telp: +62 22 5895905; Fax: +62 22 5880882

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik